Senin, 14 Mei 2012

Donghae, Siwon, dan Leeteuk Kagumi Kekompakan ELF Jepang


Konser "Super Show 4" di Jepang membawa kenangan manis bagi Super Junior. Melihat kekompakan dan loyalitas ELF Jepang yang ditunjukkan saat konser digelar selama dua hari berturut-turut, 12-13 Mei. Kekaguman mereka itu dituangkan melalui Twitter masing-masing personil. Di Twitter, Siwon, Donghae dan Leeteuk mengunggah sebuah foto yang menggambarkan betapa kompak dan loyalnya mereka pada Super Junior.


Lee Donghae mengunggah sebuah foto suasana Tokyo Dome di Twitter-nya (@donghae861015). "Aku sangat menikmatinya! Aku senang sekali! Rasanya seperti berenang di lautan yang indah. 110 ribu ELF Jepang! I Love U," tweet Donghae.


Demikian juga Choi Siwon. Di Twitter (@siwon407), dia mengunggah suasana Tokyo Dome dan mengungkapkan kekagumannya di sana. "Kalau Van Gogh melihat ini, pasti akan dijadikan background 'The Starry Night' ^^ Malam yang indah tanpa penyesalan. Area romantis di Tokyo Dome. Kalian semua mengagumkan," tweet Siwon.


Leader Leeteuk juga merasa senang saat melihat ELF Jepang. Di Twitter-nya, @special1004, Leeteuk mengaku takjub kepada ELF Jepang. "Waktu yang kuhabiskan bersama 110 ribu fans sangat menyenangkan," tweet Leeteuk.

"Dua hari seperti mimpi. Rasanya seperti bernafas di bawah lautan. Walau tubuhku kelelahan sampai tidak bisa bergerak, aku ingin menggelar konser lagi," tulis Leeteuk. "Terima kasih kepada semua fans kami yang telah membuat keajaiban ini untuk kami dan i love you."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar