Rabu, 12 Juni 2013

EXO Ingin Gelar Tur Dunia Tahun Depan


Grup mega-project besutan SM Entertainment, EXO, baru-baru ini menempati posisi pertama di banyak chart album di Korea dengan berhasil menjual lebih dari 120 ribu kopi CD album perdana mereka 'XOXO (Kiss & Hug)'. Grup yang awalnya melakukan promosi secara terpisah di Korea dan China itu kini bergabung untuk melakukan promosi bersama dengan 12 personil.

Setelah minggu lalu melakukan syuting acara 'Happy Camp' di China, EXO tampil dalam acara 'Arirang After School Club' yang disiarkan live streaming melalui Youtube. Dalam acara yang disaksikan oleh lebih dari 8000 penonton streaming tersebut, Kris menyatakan keinginannya untuk mengadakan tur dunia tahun depan.

"Satu tahun dari sekarang, satu hal yang sangat ingin kami lakukan mungkin melakukan tur dunia pertama kami. Kami akan memulai tur di Korea, lalu China, Amerika, Eropa, dan dimanapun di seluruh belahan dunia. Dimana fans menginginkan kami, maka kami akan ada di sana," ungkap Kris ketika MC Eric dan Hanbyul bertanya tentang resolusi mereka di tahun 2014.

"Semoga mimpi kami ini bisa menjadi kenyataan. Mungkin tidak bisa tahun ini, tapi kita akan bertemu di tur dunia tahun depan. Tetap dukung EXO ya!!" tambah Kris disambut dengan anggukan setuju dari 11 personil EXO lainnya.

EXO debut pada 8 April 2012 dan memang belum ada keputusan langsung dari SM Entertainment mengenai tur dunia mereka. Selama debut EXO sudah pernah tampil dalam berbagai konser seperti 'SMTOWN World Tour III' di Indonesia dan Amerika Serikat, dan subgrup mereka EXO-M pernah menjadi bintang tamu di konser Super Junior 'Super Show 4 in Jakarta' tahun lalu.

EXO.. Hwaiting!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar