Rabu, 13 Februari 2013

Produser Serial 'Five Fingers' Akhirnya Minta Maaf ke Eunjung ‘T-ara’


Sengketa antara Eunjung (T-ara) dan pihak produksi serial 'Five Fingers' tampaknya berakhir. Melalui Serikat Pekerja Khusus Aktor Korea, studio EIN E&M yang memproduksi 'Five Fingers' meminta maaf pada Eunjung. Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, pihak produksi serial tersebut dinilai melakukan pemutusan hubungan kerja sepihak dengan Eunjung beberapa waktu lalu.

Saat itu Serikat Pekerja Khusus Aktor Korea membela Eunjung dan melakukan boikot pada studio EIN E&M selama 2 tahun. Kini, mereka akhirnya meminta maaf dan mengakui kesalahannya terhadap Eunjung.

Berikut bunyi permintaan maaf tersebut :

"Kami meminta maaf pada Eunjung dan Serikat Pekerja Khusus Aktor Korea karena menyakitinya dengan artikel yang menyebutkan kami kehilangan biaya produksi padahal Eunjung sudah bekerja keras berakting, berlatih piano, melakukan pemotretan poster, dan menghadiri konferensi pers".
"Kami telah menyakiti Eunjung dengan membuatnya mendengar rumor dikeluarkannya terlebih dahulu sebelum memberitahukan pemutusan kontrak itu padanya. Karena Eunjung sangat tersakiti dan kami membuat namanya tercemar, maka kami akan berusaha yang terbaik untuk menyembuhkan rasa sakitnya dan mengembalikan nama baiknya". 

Dengan dirilisnya permintaan maaf itu, maka studio EIN E&M meminta agar pemboikotan terhadap mereka ditarik. Selain itu mereka juga berharap bisa kembali menjalin kerjasama dengan Serikat Pekerja Khusus Aktor Korea.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar