Kamis, 09 Agustus 2012

SNSD Muncul di Pamflet yang Tersebar di Inggris


Baru-baru ini pamflet promo budaya Korea Selatan yang menampilkan gambar SNSD banyak menghebohkan para Sone di London, Inggris. Pamflet itu dibuat oleh Profesor Seo Kyung Duk dari Universitas Wanita Sungshin. Mereka mencetak pamflet SNSD itu sebanyak 10 ribu lembar dan disebarkan di seluruh London.

Menurut Profesor Seo, pamflet itu disebarkan di beberapa lokasi wisata London seperti di Sirkus Piccadilly, Hyde Park, Trafalga Square, museum Inggris, dan lainnya. Cara penyebarannya sendiri melalui kerjasama para mahasiswa dan wisatawan di London.

Pamflet bergambar SNSD di London

"Kurasa Olimpiade London adalah kesempatan emas untuk menyebarkan budaya Korea, karena ini adalah event dimana ada banyak turis yang datang. Kami sudah memperhatikan detail desainnya, menambahkan gambar SNSD. Ada kesukaan tentang K-Pop di antara remaja London. Melihat SNSD di pamflet akan membuat mereka terus memegangnya," kata Profesor Seo.

Pamflet ini dibuat dalam bahasa Inggris untuk para bule luar negeri. Profesor Seo juga berencana membuat pamflet dalam bahasa lainnya, seperti Spanyol, China, dan lainnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar